“PUSKAPOL DIP FISIP UI Luncurkan
Aplikasi Data Politik dan Buku Data Kursi legislatif Hasil Pemilu 2014”
Pemilu legislatif dan pemilu presiden/wakil presiden tahun 2014 telah selesai dilaksanakan. Kebutuhan akan data terkait hasil pemilu oleh para akademisi, masyarakat sipil, praktisi, maupun media begitu besar. Berangkat dari besarnya kebutuhan tersebut, Pusat Kajian Politik – Departemen Ilmu Politik FISIP UI meluncurkan sebuah pangkalan data online dengan nama Data Politik yang dapat diakses melalui website datapolitik.org dan aplikasi ponsel pintar berbasis android.
Data Politik merupakan sebuah pangkalan data geospasial politik di Indonesia. Data Politik berbasis pada aplikasi GIS dan Geospasial yang mencakup data dan informasi politik Indonesia, termasuk data hasil pemilu. Data Politik menyajikan data yang dapat digunakan sebagai sumber rujukan bagi analisis dan produksi pengetahuan di bidang politik, sosial, dan ekonomi.
selengkapnya Download disini: